Di Dies Natalis UBB, Fourtwnty Hibur Kawula Muda Bangka

Penulis: Editor | Ditulis pada 10 April 2018 16:16 WIB | Diupdate pada 10 April 2018 16:16 WIB


MOBIL LISTRIK --  Fakultas Teknik UBB membawa dua mobil listrik karya mahasiswanya  pada pembukaan Dies Natalis ke 12 UBB, Selasa (10/04/2018).

BALUNIJUK, UBB --  Dies Natalis ke 12 Universitas Bangka Belitung (UBB) kian meriah, semarak dan berwarna.    Menyusul akan hadirnya  grup band indie Fourtwnty  di Kampus Terpadu UBB, Balunijuk, Rabu (11/04/2018) siang.

Fourtwnty,   sebuah grup indie yang tengah naik daun di blantika musik Indonesia,     selama dua jam  lebih  akan   menghibur kawula muda  Pulau Timah.  Mereka  berkumpul   di arena parkir Fakultas Teknik UBB.

Fourwnty yang digawangi Ari, Nuwi dan Roots, tampil ‘offair’ dari pukul 16 wib itu  akan membawakan sejumlah lagu hits mereka,  di antaranya    ‘Zona Nyaman’, ‘ Fana Merah Jambu’, ‘Hitam Putih’, ‘Aku Tenang’ dan ‘Argumentasi Dimensi’.

Presiden Mahasiswa UBB Rully Rizki Rivaldo mengemukakan  prakarsa dan biaya untuk mendatangkan  grup band Fourwnty ke UBB itu, semuanya berasal dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UBB.

“Seluruh biaya menghadirkan  Fourtwnty itu; mulai dari tiket, panggung, peralatan sound system  dan lain sebagainya,  berasal dari BEM U (Universiti,red),” ujar Rully, yang ditemui usai memberi sambutan pada pembukaan Dies Natalis ke 12 UBB, Selasa (10/04/2018).

Dalam sambutannya,  Rully memaparkan BEM U mengucapkan terimakasih kepada pimpinan UBB karena organisasi mahasiswa ini dipercaya penuh  sebagai pengelola semua rangkaian acara Dies Natalis UBB ke 12 pada tahun 2018.

“Saat itu,  kepada rektor saya katakan bahwa  berapa pun dana yang diberikan, kami akan melaksanakan kepercayaan dan  amanah itu  dengan sebaik mungkin,” tukas Rully.

BEM U dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM)  kemudian  bertekad untuk menggelar sejumlah acara Dies Natalis.   BEM U lalu bekerja keras, dan  melobi sejumlah pihak untuk tampil sebagai sponsor sejumlah acara.

Lebih dari 20  acara dan lomba  mereka gelar,  terhitung  sejak 26 Maret hingga 12 April (puncak acara). 

“Alhamdulillah acara dan lomba, termasuk tabligh akbar yang mendatangkan penceramah  dari  Jakarta,  sejauh ini telah mendapat tanggapan positif,  dan dirasakan oleh masyarakat umum di luar UBB,” tukas Rully.

Bazar yang digelar BEM U, pun laris manis diminati kalangan pengusaha. Sedikitnya 40 stand berdiri dan beroperasi  di arena parkir Fakultas Teknik UBB.   Sebagian besar disewa pengusaha dari luar UBB.

“Acara dan pameran memeriahkan Dies Natalis ke 12 ini kurang-lebih Rp 160 juta.  Sebesar tiga puluh juta di antaranya merupakan bantuan dari rektorat UBB.  Sisanya,  kami cari sendiri atau lewat dukungan sponsor,” ujar Rully.

Mengenai ikhwal gagasan untuk mendatangkan Fourtwnty, Rully mengemukakan itu semua ide atau gagasan BEM U, dengan alasan bahwa kawula muda -- termasuk kalangan mahasiswa --  menyukai seni musik.

“Kami, BEM U, kemudian menghubungi manajemen Fourtwnty.  Walhasil mereka pun oke datang dan menghibur kawula Pulau Timah di sini,” terang Rully.

Diakuinya dana mendatangkan Fourtwnty berasal dari BEM U, lewat cara menjual tiket masuk ke kalangan siswa SLTA  dan mahasiswa di  Bangka Belitung.

“Sebagian besar tiket sudah laku.  Delapan puluh persen dari tiket yang sudah terjual itu, dibeli para siswa SLTA di kepulauan ini,” ujar Rully.

 Pihak penyelenggara aku  Rully minus dana sebesar Rp 40 juta. Dana sebesar itu harus mereka peroleh dalam tengat waktu dua hari.

“Tapi kami yakin dapat menutupinya.  Dana Rp 40 juta itu untuk membayar sewa sound system, tiket  pesawat dan ongkos sewa panggung,” papar Rully. 

Rektor  UBB Dr Ir Muh Yusuf MSi dalam sambutannya -- ketika membuka resmi rangkaian acara Dies Natalis ke 12 UBB--, Selasa (10/04/2018),  mengucapkan rasa salut dan terimakasihnya  kepada pihak BEM U, Unit Kegiatan Mahasiswa UBB dan semua pihak yang menjadi sponsor acara Dies Natalis.

“Meski dengan dana terbatas, tetapi rangkaian acara Dies Natalis ke 12 UBB tahun 2018 ini berlangsung lebih meriah jika  dibandingkan acara serupa pada  tahun 2017,” kata Muh Yusuf.

Keberhasilan ini menurut Muh Yusuf menjadi pijakan bagi rektorat untuk kembali memberi kepercayaan kepada BEM U sebagai penyelenggara Dies Natalis UBB ke 12 tahun 2019.

“Sukses menggelar acara dies ini selain merupakan kebanggaan tersendiri, juga sekaligus memberi kepercayaan lagi kepada BEM U tampil sebagai penyelenggara Dies Natalis ke ke 13 pada tahun 2018,” tegas Muh Yusuf (Eddy Jajang Jaya Atmaja, Ari Riski)


Topik

REKTOR_UBB Dies_Natalis_UBB_XII
. ayar