Tingkatkan Publikasi Artikel Ilmiah International, Fakultas Teknik UBB adakan Pendampingan

Penulis: Editor | Ditulis pada 26 Februari 2019 09:59 WIB | Diupdate pada 26 Februari 2019 09:59 WIB


ARTIKEL ILMIAH--- Pendampingan Penulisan Artikel Ilmiah International oleh Guru Besar UI, Prof. Dr. Ing. Ir. Misri Gozan, M.Tech Kepada Dosen- Dosen Fakultas Teknik.

MERAWANG, UBB--  Fakultas Teknik (FT) adakan kegiatan pendampingan penulisan artikel ilmiah International di ruang seminar gedung darma penelitian Universitas Bangka Belitung (UBB) Kamis, (22/02/2019) Pagi.

Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari pada tanggal 21 - 22 Februari 2019 di gedung dharma penelitian UBB, menghadirkan narasumber utama yang berkualitas dan kompeten dalam pendampingan yaitu Prof. Dr. Ing. Ir. Misri Gozan, M.Tech dari Universitas Indonesia (UI).

Kegiatan Ini merupakan kelanjutan kolaborasi antara UBB dengan beberapa perguruan tinggi yang tergabung dalam Centre for Development of Sustainable Region (CDSR) melalui program SHERA - USAID SHERA.

Dekan Fakultas Teknik, Wahri Sunanda, S.T  M. Eng dalam sambutannya menerangkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengkoreksi naskah peserta menjadi naskah yang sudah siap terbit di artikel ilmiah internasional. “Karena untuk menembus artikel ilmiah internasional yang terindex scopus tidaklah mudah” terangnya.

“Pendampingan penulisan artikel ilmiah International Dosen Fakultas Teknik ini, target utamanya meningkatkan kualitas dan kuantitas publikasi dosen serta untuk persiapan Seminar Internasional Fakultas Teknik ICOGEE yang akan diselenggarakan bulan  September mendatang”.

Peserta yang hadir pada kegiatan pendampingan yaitu Dosen dari setiap Jurusan yang ada di Fakultas Teknik, yaitu Jurusan Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Sipil, Teknik Pertambangan, Fisika, Kimia dan Matematika.

Dalam kegiatan ini peserta dibekali cara penulisan dan teknik dalam penulisan artikel ilmiah internasional. Peserta banyak belajar dalam mengidentifikasi jurnal dan cara menulis jurnal internasional. “Sehingga diharapkan output dari kegiatan ini adalah terpublishnya karya ilmiah para dosen Fakultas Teknik UBB di kancah internasional” lanjutnya.

Guru Besar Fakultas Teknik Universitas Indonesia ini mengharapkan secara khusus setiap dosen sudah menyiapkan draf artikel dalam proses pendampingan ini, dan draf tersebut akan direvisi sampai artikel-artikel tersebut siap di submit.

Peran pendampingan ini nanti akan membimbing dosen- dosen Fakultas Teknik UBB untuk dapat menyampaikan artikel internationalnya dan akhirnya nanti dapat dipublikasi artikelnya dalam konferensi internasional  dan jurnal international bereputasi.

Hasil yang diharapkan adalah dengan terselenggaranya kegiatan ini beberapa naskah ilmiah  yang diikutkan dalam pendampingan bisa mendapatkan review dan accepted dalam jurnal dan prosiding yang terindex scopus

Kegiatan ini secara umum dibuat dengan format seminar sekaligus praktek pelatihan penyusunan artikel ilmiah. Peserta pendampingan yang berjumlah puluhan Dosen Fakultas Teknik harus mampu menghasilkan artikel yang siap dipublikasikan pada konferensi internasional atau jurnal internasional. (Humas UBB).


Topik

Fakultas_Teknik_UBB
. ayar