Tingkatkan Kepedulian Masyarakat Terhadap Kesehatan, KKN Revolusi Mental UBB Kerjasama dengan BPJS

Penulis: Editor | Ditulis pada 05 Agustus 2018 13:05 WIB | Diupdate pada 05 Agustus 2018 13:05 WIB


Tanjung Niur,UBB--- KKN Revolusi Mental (RM) Desa Tanjung Niur bekerja sama dengan BPJS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung serta BPJS Kabupaten Bangka Barat mengadakan sosialisasi tentang Jaminan Kesehatan Sosial sekaligus pendaftaran dan pembuatan kartu BPJS secara gratis.(02/08/2018)

Kegiatan ini diadakan di halaman Kantor Desa Tanjung Niur, Kecamatan Tempilang, Kabupaten Bangka Barat yang dihadiri peserta sebanyak 50 orang dari warga desa.

Tujuan diadakannya sosialisasi ini adalah untuk membuat desa Tanjung Niur menjadi desa yang sehat dan peduli dengan program pemerintah.

Kegiatan ini disambut positif oleh warga setempat, terlihat dari antusiasme masyarakat yang begitu besar ketika mengikuti kegiatan ini. Mengingat kondisi tingkat kepedulian terhadap kesehatan di desa ini sangat kurang, sehingga kegiatan ini sangat bermanfaat.

“Harapan saya setelah diadakannya kegiatan ini, masyarakat desa Tanjung Niur dapat lebih memperhatikan kesehatan dan kualitas hidup mereka, karena sejatinya kita sebagai manusia tidak akan tahu kapan kita akan sakit”, pungkas Angky selaku ketua KKN RM Desa Tanjung Niur.

Selain sosialisasi, ada juga proses pembuatan kartu BPJS secara langsung dan gratis. Dengan adanya kegiatan ini banyak masyarakat yang memanfaatkan kesempatan ini untuk membuat kartu BPJS bagi mereka yang belum memilikinya.

Ramdani Harri Pratama, S.E selaku pemateri dari pihak BPJS sangat berterima kasih atas undangan yang diajukan oleh tim KKN RM, karena kegiatan ini pun merupakan salah satu program mereka untuk mendengar keluhan para konsumen yang kurang puas akan kinerja dari kartu BPJS itu sendiri.

“Terima kasih kepada anak-anak KKN UBB yang ada di desa ini karena telah mengadakan kegiatan yang sangat bermanfaat ini.

Kegiatan ini sangat membantu kami selaku masyarakat yang kurang puas akan kinerja dari BPJS selama ini namun tidak bisa mengeluh kepada pemerintah”, ungkap Pak Kamarudin salah satu peserta. (Eddy Jajang Jaya Atmaja/Ari Rizki)


Topik

KKN_UBB
. ayar