International Class on Asian Community

Penulis: Editor | Ditulis pada 01 Februari 2019 10:53 WIB | Diupdate pada 01 Februari 2019 11:06 WIB


Balunijuk - Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Bangka Belitung (FISIP UBB) bekerjasama dengan One Asia Foundation akan menyelenggarakan International Class on Asian Community dengan tema "Asian Community: From Local Value and Nationalism Challenge to Identity Cross Border Mutual Relationship" pada bulan Februari - Mei 2019.

Kelas internasional akan berisi sesi-sesi perkuliahan dengan materi-materi terkini, aktual, dan hangat terkait dengan komunitas Asia. Mengambil tajuk Komunitas Asia, kelas ini akan fokus pada mengenal, memahami, dan menganalisis relasi antarbangsa, dinamika hubungan, keunikan, dan tantangan antar bangsa di kawasan Asia. Komitmen untuk membangun nilai-nilai kebersamaan, toleransi, hubungan mutual, dan upaya untuk memupuk dan mempromosikan nilai luhur masyarakat di Kawasan Asia diharapkan menjadi bagian dari tujuan penyelenggaraan kelas ini.

Peserta Kelas Internasional

Peserta kelas internasional merupakan mahasiswa Universitas Bangka Belitung yang terdiri dari 80% mahasiswa FISIP UBB dan 20% mahasiswa Universitas Bangka Belitung di luar FISIP UBB. Sesuai dengan cakupannya, Asian Community, kelas akan berlangsung sebanyak 16 kali pertemuan (setara 3 SKS setiap pertemuan) dalam Bahasa Indonesia / Bahasa Inggris / Bahasa Jepang / Bahasa Korea.

Bagi mahasiswa Universitas Bangka Belitung yang berminat mengikuti International Class on Asian Community dapat mendaftar secara online pada laman: http://Bit.ly/internationalclassform paling lambat tanggal 8 Februari 2019.

Timeline:

Pengajar / Dosen Kelas Internasional

Sesuai dengan cakupannya, Asian Community, pengajar / dosen kelas internasional merupakan pakar di bidangnya yang berasal dari dalam dan luar negeri diantaranya Indonesia, Jepang, dan Korea. Dalam pelaksanaan perkuliahan, FISIP UBB menyediakan penerjemah sesuai kebutuhan selama sesi kelas berlangsung.

Tentang One Asia Foundation

One Asia Foundation

One Asia Foundation adalah organisasi nirlaba yang didirikan pada 21 Desember 2009 yang berkantor pusat di Tokyo, Jepang. Chairman One Asia Foundation adalah Yuji Sato. One Asia Foundation bertujuan untuk membangun suatu komunitas masyarakat Asia melalui berbagai kegiatan dalam bidang ekonomi, pendidikan, pertukaran budaya, dan lain sebagainya untuk menciptakan komunitas masyarakat Asia yang aman, damai, dan menjunjung harapan untuk menciptakan perdamaian dan keamanan global. One Asia Foundation terinspirasi oleh Uni Eropa (UE), yang mengejar arah hidup berdampingan dengan mengasumsikan dan menghormati keanekaragaman budaya di antara negara-negara anggota.

 

Download Poster International Class on Asian Community

Poster Internationa1

Poster Internationa2

 

 


Topik

FISIP_UBB
. ayar