Gubernur Babel Persiapkan Bonus Bagi Atlet Peraih Mendali di POMNAS

Penulis: Editor | Ditulis pada 16 September 2019 21:22 WIB | Diupdate pada 16 September 2019 21:22 WIB


BAPOMI BABEL - Atlet dan Pengurus Bapomi Babel foto bersama dengan Gubernur Propinsi Kepulauan Babel Erzaldi Rosman, diacara pelepasan Kontingen Babel pada Pekan Olah Raga Mahasiswa Nasional (POMNASas) XVI di Jakarta Tahun 2019.

PANGKALPINANG, UBB – Gubernur Propinsi Kepulauan Babel Dr H Erzaldi Rosman SE MM, melepas secara resmi kontingen atlet Bapomi Babel yang akan berlaga pada Pekan Olah Raga Mahasiswa Nasional (Pomnas) XVI di Jakarta, bertempat Kantor Gubernur Babel, ruang pertemuan pantai pasir padi, pada Senin (16/09) sore.

Menurut Ketua Umum Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (BAPOMI) Babel Dr. Nizwan Zukhri, SE., MM.,, acara pelepasan kontingen yang akan berkompetisi di Pomnas XVI Jakarta, yang akan dijadwalkan tanggal 19 – 26 September 2019 merupakan rangkaian persiapan jelang keberangkatan, sekaligus laporan pegurus BAPOMI, serta pelepasan kontigen secara resmi oleh Gubernur.

“Enam cabang olahraga yang akan kita ikuti, diantaranya silat, gulat, karate, kemudian tenis, bulutangkis, dan atletik. Perlu kami sampaikan bahwa nanti dalam POMNAS ini bukan lagi nama perguruan tinggi, namun yang akan kita bawa nama Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,” ungkap Nizwan.

Keberangkatan kontingen direncanakan pada tanggal 18 September, mudah-mudahan anak-anak kami ini bisa mencapai prestasi yang sebaik-baiknya, dan kami mohon dapat diberi wejangan dan melepas secara resmi, sebagai penambah semangat, serta motivasi dalam bertanding nanti” ungkap Ketua Umum Bapomi dihadapan Gubernur Babel.

Ia juga melaporkankan, Keberangkatan kontingen direncanakan pada tanggal 18 September 2019, serta pada ajang POMNAS tahun ini, Bapomi Babel akan menurunkan atletnya dengan biaya perguruan tinggi masing-masing, dan ada 5 (empat) perguruan tinggi yang akan menurunkan atletnya, diantaranya 12 atlet dari Universitas Bangka Belitung (UBB), 11 atlet dari STIMIK  Atma Luhur, 3 atlet dari STKIP Muhammadiyah, 1 atlet dari IAIN SAS Babel, serta 1 Atlet dari Politeknik Manufaktur (POLMAN) Negeri Bangka Belitung, dan 12 official serta pelatih yang akan bergabung dalam Kontingen POMNAS Babel.

Nizwan menyampaikan kendala yang dihadapi disetiap perguruan tinggi terkait persiapan atlet untuk berkompetisi ditingkat nasional diantaranya dana, sehingga beberapa perguruan tinggi di Babel tidak bisa ikut dan terbatas untuk menurunkan atletnya.

“Kami berharap sebenarnya kedepan, karna BAPOMI juga bagian dari KONI, mungkin bisa dianggarkan juga dari KONI atau Provinsi untuk tahun-tahun yang akan datang,” harapnya.

Dalam sambutannya, Erzaldi Rosman mengucapkan selamat kepada atlet yang akan mewakili Provinsi Babel dalam POMNAS di Jakarta, dan selamat bertanding. Terkait keberangkatan kontingen Babel di POMNAS Jakarta yang telah dibiayai oleh masing-masing perguruan tinggi, Erzaldi merasa malu dan akan memanggil pengurus KONI terkait hal tersebut, dan ditahun berikutnya tidak terulang kembali.

Sebagai bentuk keperdulian, Erzaldi melalui seketarisnya akan memberikan uang saku kepada para kontingen Babel yang akan berangkat dengan angaran pribadi masing-masing sebesar 1 juta.

“Intinya saya mengucapkan selamat bertanding, karna ini semua sudah ditanggung oleh perguruan tinggi, jadi malu juga kalau engak bantu, jadi saya sampaikan untuk menambah uang saku, namun tidak banyak ya!, masing-masing akan saya bantu 1 juta,” tutur Erzaldi.

Selain itu, untuk memberikan motivasi kepada atlet yang akan berkompetisi di POMNAS XVI Jakarta, Erzaldi akan mempersiapkan bonus bagi para atlet yang dapat membawa medali pulang. 

“Jika kalian pulang dan meraih sukses, Insyaallah bonus sudah ada, tetapi besaranya belum dikasih tahu, yang penting ada serta syukuri,” tambahnya. (Ags/Humas)


Topik

Mahasiswa Gubernur_Babel
. ayar